CARA MENJAGA KESEHATAN OTAK






Di dalam otak yang sehat terdapat jiwa dan tubuh yang juga sehat, karena otak memiliki kendali penting terhadap bagian dirimu secara keseluruhan. Mendapatkan otak sehat dengan kinerja yang optimal sama sekali tidak sulit kok Gladis! Kamu hanya perlu mengubah sedikit kebiasaan harianmu yang kurang baik, dan kamu akan merasakan keuntungannya hingga bertahun-tahun mendatang!


Usahakan Selalu Bergerak
Sebuah laporan pediatrik menemukan bahwa anak-anak usia sekolah mampu meningkatkan kemampuan belajarnya setelah 9 minggu menghadiri program olahraga seusai jam sekolah. Hal ini disebabkan aktivitas fsik dapat membantu meningkatkan ukuran otak dan hubungan di pusat memori. Jadi coba deh Gladis untuk selalu bergerak, misalnya dengan berjalan kaki 30 menit sehari dengan cara-cara yang memungkinkanmu untuk melakukannya.


Berhenti Mencemaskan Sesuatu!
Penelitian yang dilakukan di University of Gothenburg, Swedia, menemukan bahwa hal-hal kecil yang kamu cemaskan bisa meningkatkan risiko disfungsi mental, sedangkan perempuan yang mudah marah akibat stres, dua kali lebih mungkin mengembangkan disfungsi otak. Nah, coba deh untuk mulai belajar mengelola stres agar otakmu tetap sehat, dan tubuhmu terasa lebih muda.


Belajar Sambil Olahraga
Olahraga memang bisa meningkatkan memori. Tapi studi yang diterbitkan dalam Acta Psychologica menemukan bahwa olahraga ringan di tempat, seperti angkat beban atau sekedar jalan jongkok yang kamu lakukan sambil belajar, bisa membantumu mengingat dengan lebih baik. Nah Gladis, mulai lakukan olahraga apapun sambil belajar, dan siap-siap tercengang dengan kemampuan mengingatmu yang tambah baik ya!


Jelajahi Alam
Sebuah penelitian terbaru dari University of Michigan menunjukkan bahwa menghabiskan waktu di alam bebas dapat menurunkan tingkat depresi, stres, serta kesehatan mental., dan mengganti sepenuhnya dengan dorongan perasaan bahagia. Menariknya, hal ini juga berlaku bagi orang yang baru saja mengalami peristiwa kehidupan penuh stres, seperti kematian atau perceraian.


Konsumsi Kunyit
Kunyit bukan hanya bagus bagi kulit, tapi juga otak. Peneliti dari Institute of Neuroscience dan Obat-obatan di Jerman menemukan bahwa kunyit bisa mengobati gangguan otak. Hal ini karena senyawa yang terkandung dalam kunyit memungkinkan sel-sel dalam tubuhmu berkembang, dan mengoptimalkan fungsi sel otak besar.


Konsumsi Buah dan Sayuran Lebih Banyak
Buah dan sayuran selama ini diketahui bisa memberikanmu kehidupan yang menyehatkan, terutama bagi tubuh . Tapi tahukah kamu bahwa makan buah dan sayur lima kali sehari ternyata bisa memberikan kesehatan mental yang baik juga. Sebuah penelitian yang dilakukan di Inggris membuktikannya bahwa buah dan sayur akan memberikan efek instan dan langsung pada kesehatan mentalmu.


http://caramenghilangkan1.blogspot.com/


Komentar

Postingan populer dari blog ini

" NAMA-NAMA BUDDHIS "

“大悲咒 | Ta Pei Cou (Mahakaruna Dharani) & UM-MANI-PAD-ME-HUM”

“ Fangshen cara membayar Hutang Karma Buruk dengan cepat dan Instan “