Xi Jinping Janji Bantu Dunia Hadapi Corona NEWS - Thea Fathanah Arbar, CNBC Indonesia 20 March 2020 07:23




Xi Jinping Janji Bantu Dunia Hadapi Corona 
Jakarta, CNBC Indonesia - Setelah selesai menghadapi pandemi corona dengan menekan angka terjangkit menjadi nol di negaranya sendiri, China kini siap untuk membantu negara lain.

Hal ini disiarkan oleh media pemerintah , Xinhua, pada Jumat (20/3/2020) dengan mengutip pernyataan Presiden Xi Jinping.
Dalam pembicaraan via telepon, Xi mengatakan pada Presiden Rusia Vladimir Putin akan bekerja dengan semua negara untuk mengintensifkan perang global melawan pandemi corona.

Pemimpin China itu mengatakan Beijing bersedia melakukan upaya bersama dengan Rusia dan semua negara lain untuk menjaga keamanan kesehatan masyarakat global.

"China memiliki kepercayaan diri, kapasitas, dan kepastian untuk mencapai kemenangan akhir atas epidemi," kata media Xinhua mengutip ucapan Xi kepada Putin, dilansir AFP, Jumat (20/3/2020).

Penyakit COVID-19 dengan virus SARS-CoV-2 dari keluarga coronavirus itu pertama kali muncul di pusat kota Wuhan di China pada Desember 2019 lalu. Kini, virus yang sudah menyebar ke 179 negara dan teritori.

Hingga kini, dari data Worldometer, ada 244.950 kasus corona secara global. Dengan pasien meninggal 10.033 dan sembuh 87.408.

Saat COVID-19 belum menjadi pandemi, China menghadapi kritik karena tidak bertindak cukup cepat, serta tidak mengungkapkan informasi yang cukup ketika wabah ini menjangkit banyak orang.

"Tentu saja dunia membayar mahal untuk apa yang mereka lakukan," kata Presiden AS Donald Trump pada Kamis (19/3/2020), menanggapi cara pemerintah China bekerja.

China sendiri, kemarin melaporkan nol kasus corona dari transmisi lokal. Artinya, kasus lokal di negeri itu tidak bertambah.

Angkanya tetap 80.928 dengan total pasien sembuh 70.420 dan pasien meninggal 3.245. Namun China kini dihadapkan dengan kasus dari luar yakni imported case sebanyak 34 kasus.

Komentar

terserah mengatakan…

ayo tes keberuntungan kamu di agen365*com :D
WA : +85587781483

Postingan populer dari blog ini

" NAMA-NAMA BUDDHIS "

“大悲咒 | Ta Pei Cou (Mahakaruna Dharani) & UM-MANI-PAD-ME-HUM”

“ Fangshen cara membayar Hutang Karma Buruk dengan cepat dan Instan “