6 Dokter Indonesia yang Wafat Terpapar Virus Corona-Hestiana Dharmastuti - detikNews-Senin, 23 Mar 2020 07:51 WIB.1. dr Hadio Ali SpS, IDI Cabang Jakarta Selatan 2. dr Djoko Judodjoko, SpB, IDI Cabang Kota Bogor 3. dr Laurentius P, SpKJ, IDI Cabang Jakarta Timur 4. dr Adi Mirsaputra SpTHT, IDI Cabang Kota Bekasi 5. dr Ucok Martin SpP, IDI Cabang Medan 6. dr. Toni Daniel Silitonga, IDI Cabang Bandung Barat Informasi kabar duka ini awalnya beredar di media sosial soal tiga orang dokter disebut meninggal akibat tertular virus Corona dari pasiennya pada Minggu 22 Maret 2020. Dua dokter di antaranya disebut sebelumnya dirawat di RSUP Persahabatan, seorang lainnya di RSPAD Gatot Soebroto.

Ilustrasi corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Foto: Ilustrasi corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Jakarta - 
Kabar duka datang dari garda terdepan penanganan penyebaran virus Corona (COVID-19). Dokter-dokter terbaik meninggal dunia selama pandemi virus Corona.
Ikatan Dokter Indonesia (IDI) merilis 6 dokter yang meninggal dunia saat situasi penyebaran virus COVID-19.
Berikut daftar keenam dokter yang meninggal dunia dikutip dari akun Twitter @PBIDI, Minggu (22/3/2020):
1. dr Hadio Ali SpS, IDI Cabang Jakarta Selatan
2. dr Djoko Judodjoko, SpB, IDI Cabang Kota Bogor
3. dr Laurentius P, SpKJ, IDI Cabang Jakarta Timur
4. dr Adi Mirsaputra SpTHT, IDI Cabang Kota Bekasi
5. dr Ucok Martin SpP, IDI Cabang Medan
6. dr. Toni Daniel Silitonga, IDI Cabang Bandung Barat
Informasi kabar duka ini awalnya beredar di media sosial soal tiga orang dokter disebut meninggal akibat tertular virus Corona dari pasiennya pada Minggu 22 Maret 2020. Dua dokter di antaranya disebut sebelumnya dirawat di RSUP Persahabatan, seorang lainnya di RSPAD Gatot Soebroto.
Atas informasi tersebut, Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) dr Daeng Mohammad Faqih membenarkan kabar duka tersebut.
"Iya betul," kata dr Daeng Mohammad Faqih, saat dihubungi detikcom, Minggu (22/3/2020).
Sementara itu, Humas RSUP Persahabatan Eryuni Yanthi belum bisa memberikan informasi lebih lanjut soal informasi dua dokter yang wafat tersebut sebelumnya dirawat di RSUP Persahabatan.
"Iya nanti kami share di grup media ya. Nanti saja tunggu penjelasan Ibu Dirut. Nanti kami share ke media," katanya seperti dikutip Antara.
Ingat! Rapid Test Tak Jamin Seseorang Bebas Infeksi Corona:









Komentar

Postingan populer dari blog ini

" NAMA-NAMA BUDDHIS "

“大悲咒 | Ta Pei Cou (Mahakaruna Dharani) & UM-MANI-PAD-ME-HUM”

“ Fangshen cara membayar Hutang Karma Buruk dengan cepat dan Instan “