Terbangun dari Koma, Jieyu Tidak Bisa Bahasa China.
Kamis,
5 Februari 2015 - 15:00 wib
CHINA - Liu Jieyu (94),
seorang perempuan asal China, terbangun dari koma dan menyadari dirinya tidak
lagi bisa berbicara Bahasa China. Semasa mudanya, nenek ini berprofesi sebagai
guru Bahasa Inggris.
Menurut keterangan keluarga Jieyu, memang sudah
30 tahun Jieyu tidak lagi berbicara menggunakan Bahasa China. Dia berada dalam
kondisi koma selama dua minggu karena menderita penyakit stroke.
Dokter yang menangani penyakitnya pun kaget
mengetahui Jieyu dalam kondisi seperti itu. “Saya tidak pernah sekalipun
menemukan kasus yang seperti ini sebelumnya, namun tim dokter telah
mengantisipasi kondisi ini dengan proses rehabilitasi yang tepat dan seharusnya
dengan istirahat yang cukup dia mulai dapat kembali berbahasa China,” ujar
Dokter Tao Hou, seperti dilansir Mirror, Kamis (5/2/2015).
“Kami berasumsi bahwa sel-sel yang terkoneksi
dengan kemampuannya berbicara Bahasa China telah rusak, namun sel-sel otak
memiliki kemampuan untuk memperbaiki diri sampai batas tertentu, kita masih
berharap untuk melihat setidaknya beberapa perbaikan,” tambahnya.
Sebelumnya, Jieyu didiagnosis menderita
infarksi serebral, semacam stroke di mana pasokan darah jadi terbatas dan
langsung terputus oleh penyumbatan di dalam otak.
(ful)
Komentar