“Aborsi menyisakan jejak Karma Buruk”

DISKUSI DHARMA FACEBOOK.


Diskusi: Tanya; Bhante, saya sudah Aborsi karena dipaksa oleh suami, dengan alasan ekonomi dan sudah punya anak tiga. Kalau malam sering mimpi ada anak kecil datang minta makan, apa itu benar anak yang di Aborsi? Bagaimana hukum karma menurut agama Buddha untuk suami yang menyuruh, dan saya sebenarnya tidak rela apa pula hukum karmanya? Lalu anak dalam mimpi bagaimana cara kasih makannya?


Jawab: Aborsi adalah tindakan mengeluarkan Janin (bayi utuh tapi bentuknya kecil). Menurut Abhidharma ajaran Buddha; Wanita setelah hubungan intim, bila tidak datang bulanan (menstruasi) melewati masanya, selama dua-tiga minggu berarti sudah menjadi Janin.

Aborsi adalah Janin yang dikeluarkan secara paksa, berbeda dengan Keguguran yang keluar sendiri tanpa disadari oleh empunya (wanita).
Jadi, Aborsi termasuk Bayi yang tidak dikehendaki lahir oleh Ibunya. Sebenarnya yang berperan sang Ibunya, sebab dia yang berbuat hingga terjadi kematian bayi. Dengan alasan apapun Aborsi membunuh Bayinya sendiri.

Namun disisi lain, ada beberapa kasus Aborsi yang diharuskan oleh para Dokter, dengan pertimbangan alasan kesehatan sang Ibu, juga anaknya. Hal ini yang tahu hanya dokter kandungan.

Dalam ajaran Buddha, siapapun yang membunuh orang lain (manusia, bukan hewan), akibat karma buruknya pembunuh itu akan menerima hukum karmanya, akan dibunuh hingga 500 kali, dalam berbagai kelahirannya yang akan datang, entah jadi hewan dsb.

Hal ini diceritakan oleh Buddha ketika Beliau pernah menjadi orang awam terlibat pembunuhan, akhirnya selama 500 kali terus menerus dibunuh oleh orang. Meskipun sudah 499 kali dibunuh, dan yang terakhir Beliau terlahir menjadi seekor kambing, di satu kandang perternakan kambing Raja. Saat itu, Raja meminta seekor kambing kepada peternaknya untuk disembelih dan dijadikan hidangan.

Walaupun, berdesakan karena kambing jumlahnya banyak, tiba-tiba Kambing (calon Buddha) ini terpojok hingga di gerbang pintu kandang. Begitu pintu kandangnya dibuka oleh penjagal kambing, langsung Kambing ini (calon Buddha) terdorong oleh yang lain, sampai keluar sendiri dari kandang. Akhirnya, si penjagal menangkapnya dan dibawa ke tempat jagal lalu disembelih.
Setelah itu, Calon Buddha terlahir menjadi manusia (Bodhisattwa) calon Buddha.

Singkat cerita, hukum karma 500 kali dibunuh, itu tidk dapat lolos dari jeratannya, terus dikejar. Maka itulah, Buddha mengajarkan 5 sila yang pertama jangan membunuh makhluk hidup apalagi membunuh manusia.

Orang membunuh orang lain, dapat 500 kali akan dibunuh lagi, jadi secara Kalkulasi:
Menilai kasus diatas, kalau suaminya yang menyuruh memaksa Aborsi, berarti suaminya akan mendapat hukum karma paling tidak 400 kali, dan istrinya 100 kali.
Dengan kalkulasi ini hanya perhitungan kira-kira saja, yang pasti suami dan istri akan menerima hukum karma dibunuh berkali kehidupannya yang akan datang.

Andaikata sepakat bersama untuk Aborsi berarti hukuman karmanya tinggal bagi dua berarti suami 250 kali, dan istri pun 250 akan dibunuh dalam kehidupan yang akan datang. Tunggu aja sabar.




1. Namo buddhaya, aborsi yang anda lakukan merupakan bentuk pelanggaran sila pertama pancasila buddhis, jadi lebih baik menyiapkan diri untuk menerima konsekwensi perbuatanx dengan cara banyak2 berbuat baik dan melakukan patidana.


2. Namo buddhaya, Mnurut sya aborsi dgn alasan ekonomi tdk dpt d jdkan alsan. Smoga smua mkhluk brbhagia. Namo buddhaya.


3. Aborsi tidaklah di ijinkan. Tetapi menurut saya mimpi itu hanya karna dia byk pikiran. Dunia mimpi hanyalah ilusi. Jadi gak mungkin anak dalam mimpi itu pasti anak dia.


4. Namo Budhaya. Menurut saya , tidak sepatutnya seorang suami meminta istrinya untuk aborsi. Kalau utk alasan ekonomi knp tdk di bicarakan dr awal sblum sang cabang bayi itu ada. Soal anak di dlm mimpi , mungkin bisa dpt makanannya dari Berdana. * sekian Menurut saya Bhante. Namo Buddhaya..



5. namo buddhaya, Mnrut sy tindakan itu sdh mjdi bagian dr karma baru yg tlah qta jalankan. Prbanyak prbuatan kbajikan dn cinta kasih,smg dg hal itu bs mnimbulkan karma baik utk mmbayar karma sbelumnya(meringankan). Sabbe satta bhavantu sukitata. namo buddhaya.


6. Secara logika mana mungkin anak yg blum lahir diaborsi lalu arwahnya mencari orang tuanya.
Saya tidak tau roh dan Saya pengen tanya apakah anak yg masih berbentuk darah/blm berbentuk manusia punya roh???


7. Coba dengan melakukan dana makanan ke Bhante , terus dengan pikiran, kita limpahkan perbuatan baik yang telah kita lakukan ke semua mahluk yang membutuhkan dan mempunyai hubungan karma dengan kita, smoga berhasil.


8.Menurut saya alasan ekonomi tdk bs dijadikan u/abrosi...msh bnyk org yg menginginkan anak tp tdk bs,segala sesuatu sblm melakukan pst Ada planing.jk sudah äbrosi, mk sebaiknya baca doa, buat kebajikan a/n anak tsbt.Dan mengenai mimpi itu krn rasa bersalah atas abrosi hingga menghantui kemimpi. Jd lepaskan rasa bersalah dengan cara melakukan kebaikan...panti asuhan atau nyumbang keanak krg mampu. Semoga semua mahkluk berbahagia.


9. Sungguh suatu hal yg membuat saya menjadi lemas ketika membaca wall ini.kenapa pemikirannya sempit sekali?? soal karma apa yg akan berbuah,sangatlah sulit utk menjelaskannya.banyaklah pattidana yg dilimpahkan utk si kecil.semoga berbahagia.



10. Kl menurut sy, mimpi bs ada krn sesuatu yg qt khawatirkan, sesuatu yg menganggu pikiran qt, pa yg qt takutin, trauma yg berat (jd mimpi buruk sampai trbangun), sesuatu yg qt senangi, sesuatu yg qt impi2kan tp tdk prnh trwjd, dll, yg pasti membuat qt u/ brpikir 2 kl ttg hal tsb shg trbw ke mimpi. Mgkn ci2 trbw rasa brslh kpd anak ibu & khawatir dia tdk tenang di alam sana shg trbw kd mimpi buruk shg naluri keibuan ci2 sendiri merasa anak ibu tdk tng jd trbw ke mimpi dia dtg. Tp bs jg emang arwah anak ibu yg masuk ke mimpi krn ikatan bahtin ibu dgn anak tsb.. Kl urusan karma, mgkn bhante bs bl penjelasan lbh baik.. Sadhu3.


11. aborsi dgn alasan apapun itu sudah termasuk melanggar sila.. karma buruk telah diperbuat dan tak dapat dihindarkan lg.. pancarkan cinta kasih dgn hati yg tulus semoga mampu menghambat karma buruk dr aborsi tsb... Salam Bahagia.



12. Namaste Bhante selamat malam semua menurut pandangan pribadi saya apapun alasan tidak bisa digunakan untuk pembenaran dari kesalahan menggugurkan kandungan, karna janin itu juga sudah memiliki jiwa dan roh, dan melanggar sila pertama kita. Berkenaan mimpi tsb dapat saja terjadi, karna roh dari jabang bayi tsb tidak bisa menerimanya, untuk mengatasi dan menghilangkan mimpi tsb harus memohon maaf dan mengakui kesalahan dengan banyak2
fang shen dan rajin ketempat ibadah, dan lakukan sembahyang dirumah dengan
sediakan buah2an, bunga dll. Mudah2an dapat diselesaikan . Mohon maaf bila ada kata yang salah dan tolong koreksinya


13. tidak ada alasan untuk aborsi,dengan alasan apa pun itu aborsi sangat berdosa. anak dlm mimv itu bisa jadi memang anak yg d aborsi tsbt bisa jdi arwah lain. dengan cara qta berdana n niat baik menolong sesama dan berdoa untuk anak itu tsbt saiia rasa cukup untuk memberi makan anak itu.


14. namo budhaya bhante...dulu waktu bikin terasa enak kan?knp sdh jadi hrs di aborsi?apa ekonomi hrs d jadikan tameng?pdhl bnyk ortu laen di dunia ini yg bgt mendambakan anak,apa ga lbh baik d lahirkan trus dicariin ortu angkat?maaf kalo kata2 saya kurang berkenan bhante,selamat malam...sabbe satta bhavantu sukhitatta.


15. Kalo ditanya hukum karma apa yg akan kita dapat itu sulit dikatakan,karena hukum karma tidak semudah dengan apa yg selama ini kita tahu. kalo bisa mulai sekarang membacakan paritta atau liam keng dan melimpahkan jasa2 kebajikan kepada anak tersebut. berikanlah dia sebuah nama agar lebih mudah kita melimpahkan jasanya. kalo mau tau lebih jelas ke wihara aja nanya sama Bhante ,terserah mau yg aliran Theravada, Mahayana ataupun Tantrayana,atau tiga-tiganya pun boleh. Sabbe Satta Bhavantu Sukhitata.


16. Amitofo Bhante, aborsi tdk boleh kcl dokter yg anjurkan, krn tdk bagus, kl roh sdh ada ato blm, nah itu yg smp skrg jg saya bingung, cici saya aj smp ketakutan, jg blm jlas waktunya, sb, dulu saya bermain2 sebgi sama2 anak kcl dgn cici saya, tp sth ditanya ke ortu, ktnya saya wkt itu blom lahir, jd msh sebagai tuyul. Anumodana.


17. Namo buddhaya, aborsi sm z membunuh, jk seandai na aborsi t gx berjalan lancar bsa" nyawa ce jg melayang t. .
Eknm bkn jd alsn bwt aborsi ce, bnyk org yg krg mampu jg ce, sering" z bc parrita n berdana agr bayi na tenang
sekian dr saya namo buddhaya.

18. Minta tolong kepada teman2,berbagilah cinta kasih kepada saudara kita ini,jika kalian bisa rasakan bagaimana rasa dari seorang ibu atau orang tua kehilangan anaknya karena kesalahannya sendiri.saya yakin mereka menyesali perbuatannya. Memang himpitan ekonomi selalu membutakan mata manusia. Berikan mereka kesempatan untuk berbuat baik,seseorang yg mengakui kesalahannya sendiri adalah awal mula dari suatu kebajikan dan kebijaksanaan.mari teman2 kita bantu saudara kita ini.


19. wah2 kayaknya di alam bardo tuh. mending di lakukan pelumpahan jasa(chao du) buat anak yang di aborsi itu.



20. Met malam bhante,namo budhaya:kalau bicara kamma,hukumnya jelas,adalah pembunuhan.karena 5 syarat telah terpenuhi:1.ada niat untuk aborsi.2.Dalam keadaan sadar.3.Ada objek yg akan dibunuh(janin)4.Pelaksanaan pengguguran atau pembunuhan.5.Akibatnya anak atau janinnya mati.Jadi ini kamma dari pihak suami,sang istri ikut melakukan karena disertai ajakan,jadi akibat kamma buruknya lebih ringan.jalan keluarnya:sediakan pakaian anak2 satu stel,berikut sandal/sepatu,makanan berupa nasi dan sayurnya,juga segelas susu,permen,bawa barang2 tsb kevihara,bacakan paritta pelimpahan jasa atas anak tsb,setelah selesai upacara,barang2 tsb danakan kepada anak yg tidak mampu,semoga tidak mendapat mimpi buruk lagi.demikian bhante terima kasih.


21. Namo budhaya bhante met mlm.mnurut saya aborsi itu adalah sifat yg sangat tdk pantas.klu alasan uda punya anak 3 dan ekonomi itu jg gak pas,karna mnurut saya anak akan membawa berkah dan rejaki yg berlimpah.klu sdh di ggrkan paling untuk menembus dosa banyak membaca parita dan berdarma.agar si anak akan cpt di renkarnasi kembali.ini ada tips saya klu anak dtg dalam mimpi tuk minta makan mungkin itu bnr.biar gak di bayangi trus atau mimpi ,ambil bawang pth tp yg tunggal taruh blakang pintu sambil sebut nak jgn ganggu lagi.maaf klu ada kata yg salah,met mlm smua sadhu 3x.


22. Wadaoo...napa i msh sring dgr bginian. aborsi gmnpun jg salah kcuali bla dlm melahrkan ibu &/atau bayi trancam maut..bru dbenarkan.,mslh mimpi itu krna pikiran bwah sadar yg muncul ktikakta sdg brsantai/kurangny aktftas pikiran.,shgga pikiran bwah sadar muncul..dan krna aborsi dlandasi ekonomi mka pikiran kta sang bayi kurang makan shgga dlm mimpi bayi slalu minta mkan.,krna ibu mrasa bersalah pd si bayi dg kondsi lpar. 1.ikhlaskan krn sudh terjadi..&doakan tiap mlm...agar mengurangi derita ibu. 2. sibukkan aktftas dlm kebajikan. 3.coba diskusikan dg suami.,bwat santuni anak yatim piatu./panti asuhan.,hgga perasaan bersalah lenyap dr diri dan anda bsa mrasakan kebahagian...lbh baik lg bila bsa terus...
4.rawat&perhatikan anak' yg ada dgn lbh baik...smoga dgn merawat mrka rejeki keluarga bsa bertambah lancar...
smoga ini bsa membantu...salam.


23. Sebenarnya sebagai seorang ibu untuk menggugurkan kandungannya adalah suatu pilihan yang sulit bagi si ibu. Kalau sudah melakukan aborsi mo dibilang apalagi smuanya sudah terjadi. Asalkan dihari berikutnya jgn melakukan lagi. karena aborsi secara sengaja termasuk melanggar sila pertama dari pancasila buddhis.
Mengenai mimpi tentang anak kecil, ya...bnyk2 lah melakukan kebajikan lalu dilimpahkan kepada si anak tersebut. Meskipun si anak belum berwujud ato belum mempunyai nama, saat pelimpahan jasa, kita salurkan lewat pikiran. Cari lah anggota sangha untuk membantu melakukan pelimpahan jasa. Semoga bermanfaat yo.



24. karma yg telah d lakukan oleh suami dan anda berbd dr segi bobotny.
Agar sanak saudara kt yg telah meninggal bs trlhr d alam yg lbh baik bs d lakukan kegiatan patidana/ulambana yg akan d selenggarakan sbntr lg d vhr2. Bs d konsultasikan kpd bhante2 utk cr pelaksanaan ny.
Sabbe satta bhavantu sukhitata. Namo Buddhaya.



25. Jauh sblm'y sang suami sdh mmbunuh sblm istri yg mmlakukn'y. Di tmbh lg msl'a mmakai tngn org lain, bidan msl'a. Karma buruk yg brtenden. Dy jg sdh mmbunh prasa'n sang istrh. Di ats panatipta. Apapun alasn'y mmbunh tdk d bnrkn.



26. Bhante.. Awalnya saya juga sulit percaya dgn mimpi-mimpi, tetapi saya pernah mengalami mimpi yang ber-ulang2x.
Pada hari libur ditahun 1999 cuma tanggalnya saya lupa. waktu itu saya dapat telp dari sdr sepupu, katanya istri dan anaknya menangis, karna di pintu rumahnya ada seekor ular. Kemudian.. saya bergegas pergi kerumahnya, yang tidak jauh dari rumah. Betul saja..! setelah tiba dirumahnya, tampak seekor ular sanca ber-ukuran 3,5 mtr, sedang bergelantungan diatas pintu rumahnya dan hendak mau menyantap burung yg berada didalam sangkar depan pintu rumah.
Sebetulnya saya takut dan jijik sama ular, tapi karna saya lihat istri sepupu dan anaknya panik tidak berani keluar rumah, terpaksa saya beranikan diri, menangkap ular tsb sambil berdoa, akhirnya ular saya dapat bekuk dan saya berikan ke tetangga yang akhirnya dijual ditempat pemotongan hewan. Seminggu setelah itu sepupu saya meninggal. Dan saya kehilangan pacar dan kerjaan, termasuk tetangga yang menjual ular itu juga mendapat sial, diberhentikan dari pekerjaan dan istrinya kabur lalu bercerai. Selama 2 tahun seringkali saya bermimpi diganggu ular, sulit bagi saya untuk mempercayai hal-hal yang mistis..
Sebab itu saya tak pernah meminta tolong pada orang pintar/paranormal.
Mulai disadari ada yang ganjil setelah direnungkan dan di urut-urut peristiwa demi peristiwa yang terjadi, akhirnya saya lakukan fangshen melepas burung dan sembahyang memohon perlindungan kepada Buddha dan almarhum kedua orangtua saya, sejak melakukan kebajikan dan rajin berdoa akhirnya saya terbebas dari mimpi buruk ular lagi ! Semoga semua makhluk Berbahagia.. Terbebas dari segala marabahaya, sadhu..3x



27. Ada 4 sebab orang bisa bermimpi:1.Kondisi sakit atau sedang tidak Fit.2.Peristiwa siang hari yg berkesan(kesengsem)3.Mimpiyang datang dari mahluk peta atau asura.4.Mimpi dari dewa atau mahluk suci,petunjuk atau ilham,jadi kasus yg terjadi pada anak yg digugurkan adalah,adanya rasa kebencian atau ketakutan ketika didalam kandungan dia hendak dibunuh,pada saat meninggal kesadarannya langsung patisandhi ke alam peta,makanya dia dapat memberikan mimpi kepada ibunya,bantu aja dengan banyak2 melepaskan mahluk hidup dan setiap hari bacakan paritta pelimpahan jasa..semoga bermanfaat.sadhu 3x.




28. Namo buddhaya. Mungkin ini udah deket sama Tjit gwee, jadi dari pada mikirin terus mending di cover dengan berdana ke rumah Yatim Piatu or Panti Asuhan.Kayak lebih bermanfaat dan membawa kebahagiaan dalam hidupmu. Limpahkan semua jasa ini untuk anak yg sdh diaborsi. Mudah2an hukum karma berkurang. Sabbe Satta Bhavantu Sukitata.
Semoga semua makhluk hidup berbahagia.



29. Namo Buddhaya.. Sy stju dgn sdr. Andy tri w. Hargailah org yg sdh mengakui kslhan. Krn tdk mdh u melakukan itu. U ibu yg pny mslh ini, cpt bangkit dr ktrpurukan. Ingat, msh ada anak2 yg memerlukan perhatian dr sosok s org ibu. Kt tdk bs memutar wkt u trs menyesali yg sdh trjdi. Mmg sulit tp ingatlah kwjiban n tggung jwb ibu sbg org tua u anak yg sdh ada.. Perbaiki diri dan bnyklah brbuat krma baik spt patidana, fangshen dll. Slalu doakan ank itu (maaf, yg d aborsi) n mintalah maaf. Smga ibu slalu dlm lindungan Sang Tri Ratna n dberi berkah yg melimpah u menuju khidupan yg lbh baik.. Smga smua mahluk brbhagia... Sadhu 3x.



30. omithofo,... coba lah bikinkan doa khusus unt anakmu itu,.. minta tolong pada guru spiritual anda,.. beri anakmu nama bila laki2 atopun wanita.... jangan terlalu memikirkan hukum karmanya yang akan anda trima ato pun swami anda yang menerima,.. itu nantinya urusunan anda dengan DIA,.. dan masi lama akan tau jawabanya,.. cobalah skarang jalani hidup anda dng keluarga dengan baik , berbuatlah kebaikan hidup dengan berbuat baik untuk semua,beramal(tidak mesti berbentuk uang bisa tenaga ato juga pikiran),.. alasan ekonomi yang bikin anda berbuat itu jangan terulang lagi,.. bila toh swatu hari lagi anda hamil lagi,... jangan lakukan lagi,... biarkan dia hidup,... berikanlah kepada yang belum punya anak yang tentunya akan sangat senang menerimanya dan minta lah guru spiritual anda untuk menentukan di adopsi oleh orang tepat dan benar,... semoga anda berbahagia slalu meneruskan hidup ini bersama keluarga anda...sabbe satta bawanthu sukkithata, shadhu sahdu sadhu.


31. mimpi yang datang karena rasa bersalah dan merasa tidak rela....
yang penting berbuat kebaikan yang paling mudah berdana makanan ke para bhikkhu dan melakukan pelimpahan jasa setelah melakukan kebaikan.



32. Hmmm susah ngomong juga yaa. Bisa jadi mimpi itu krn psikologis si ibu thd anaknya alias merasa feeling guilty jd ke bawa ke mimpi. Soal karma... Ga tau deh, ga segampang 1+1 = 2, itu urusan alam yg mengaturnya :) kalo mau, ya di doain aja, pelimpahan jasa, minta maaf sama tu anak.


33. Ki Lurah Gareng nambahi; mimpi itu ada tiga waktu; titiyoni, gandayoni, puspatajem. Jika mimpi itu jatuh pada saat puspa tajem, bisa menjadi kenyataan, karena mimpi termasuk gambaran karma dari gudang kesadaran kita. Syaratnya buatlah kebajikan seperti melepas makhluk yang menderita (fangsen), patidana, berdana kpd para bhikkhu, dll. Jika perbuatan itu dilakukan dengan niat hasil karmanya berat, maka jika telah melakukan hal itu harus bertobat tidak melakukan hal yang sama, banyaklah berbuat kebaikan. Soal anak ada dalam mimpi, itulah yang disebut gandayoni, yaitu gambaran karma diri sendiri, anak dalam mimpi yang sesungguhnya tidak ada, yang ada adalah pikiran melekat dan rasa bersalah, sehingga muncul seperti anak, mungkin pada satu saat berubah bentuk, bisa binatang, hantu dll.
Wis pokoke gawe kebecikan sing akeh buuanget....soale karmane mandan abot...aja klalen manembah mring Hyang Buddho, nyuwun pangapuro....kuwe critane ki lurah gareng.


34. omithofou. .dlm hal ini tdk dibnrkn dlm situasi apapun. .bayi yg tlh diaborsi tsbt dinamakan roh janin. .karma yg didpt dari sang ayah sgtlh bsr..utk mengatasi soal kelaparan roh janin tsbt mk dpt didirikn altar bt si anak tsbt..altar tsbt dipersembahkn buah2an n ortu hrs membaca SUTRA RAJA AGUNG AVAILOKITESVARA sebyk2ny lalu melimpahkn keanak tsbt agar terlhr kealam yg lbh bk lg. .lalu melakukan amal kebajikan tp hari. .sadhu sadhu sadhu. .om mani padme hum.


35. Sy dulu jg mengalami mslh sprti ini dg alasan yg bbeda. Aborsi tmsk kamma buruk biarpun dg alasan apa sj, jgn buat kesalahan yg sama lg, perbyk kebajikan, mengenai mimpi, itu hanya bunga tdr aja yg timbul krn rs bersalah, & wkt tidur dlm keadaan tdk sadar, tuk ketenangan batin sy anjurkan byk buat kebajikan, meditasi & pattidana tuk semua makhluk. Gak ada seorang wanita pun yg mau berada dlm keadaan & kondisi sprti ini kecuali terpaksa. Namo buddhaya bhante.


36. rasa bersalah menyebabkan mimpi buruk. hati dan diri yang memiliki rasa bersalah...adalh hati dan diri yang sadar akan perbuatan tidak baik yang dilakukan. maksutnya... hati dan dirinya masih sadar apa yang baik dilakukan dan apa yang kurang. hidup manusia suatu saat akan menemui kematian. siapapun itu apapun itu.
kematian yang sudah terjadi tidak lah bisa di salkan...dipikirkan...dibayangkan...seakan-akan menghukum diri sendiri. semua perasaan bersalahan ini menyebabkan penderitaan....ketakutan...penyesalan...hidup taktenang. saudaraku se dharma...tekatkan padamu untuk menebus keasalahan mu..."Saya akan menolong satu orang anak sebaik2nya..sampai dia dewasa demi anak saya yang sudah meninggal semoga jasa2 ini diterima oleh anak saya yang sudah meninggal...agar tenang dan bisa lahir kembali."
caranya:
1.angkat seorang anak...anak saudara..anak teman...yang bisa sering diperhatikan...
2.setiap bulannya...kirimkan bantuan...apa saja.bisa berupa baju,tas,sepatu,uang sekolah...apa saja.dengan mengingat anak yang sudah meninggal semoga dia berbahagia.
rasa menyesal yang datang bertubi2..bisa dialihkan dengan melihat kebahagiaan anak angkat itu. dan tanamkan selalu dalam hati..."Aku tidak akan melakukan aborsi lagi"
semoga anakmu berbahagia...semoga kamu berbahagia...jika dalam menolong anak orang lain...kamu bertulus...pastilah rasa bersalahmu pergi....hidupmu penuh rasa syukur...lebih dari semula


37. Namo buddhaya bhante, aborsi itu menurut sy perbuatan yg sangat buruk sekali,
mungkin menurut sy anak itu menjadi anak ambar km, jd rajin lah berdoa & membaca parita serta banyak lah berbuat baik dgn banyak menyelamat kan mahluk hidup (patidana) dan banyak berdana, semoga semua mahluk hidup bahagia,


38. Salam kenal, sy mao berusaha memberikan jawaban atas diskusi ini, mohon maaf sbelum nya apa bila jwb nya kurang berkenan. Mnurut sy aborsi apa pun itu alasan nya ttp bersalah krn dlm ajaran Buddhis kita d ajarkan tuk tdk membunuh, kcuali aborsi d lakukan cth ; bila kita jatuh tanpa sengaja dan menyebabkan bayi dlm kandungan meninggal
Mengenai karma sy pribadi tdk bisa menjawab, krn kita tdk akan tau karma sperti apa yg akan menimpa kita, yg pasti apa yg kita tanam itu lah yg akan kita petik. Utk memberi makan anak, setau sy ada upacara yg biasa d lakukan d bulan cit gwee ini, dan ceng beng,istilah nya bulan ini kita sembayang dan memberi makan,uang dll utk roh2 dr alam sana
Saran yg bisa sy lakukan sama seperti saran2 lain nya, yaitu perbanyak lah berbuat kebajikan, fangsheng, dan baca paritta, utk anda, utk suami dan utk anak anda agar bisa terlahir d alam yg lebi baik, omithofo, smoga saran kecil ini bisa membantu, trims.



39. CETANA (kehendak berbuat) lah yg MEREKA namakan Kamma. Jika sudah terjadi, apa hendak dikata. Tak usah disesali, tapi jadikanlah sebuah pelajaran utk menjadi lebih SADAR dlm berbuat. Dan sebaiknya senantiasa melakukan pelimpahan jasa kpd bayi yg diaborsi. Memang si calon bayi menerima buah karma buruknya,tapi itu dikondisikan oleh Ortunya. Berarti si Ortu bersalah. Alias telah membunuh. Semua mahluk berhak hidup dan tak ingin dibunuh. Lakukan pelimpahan jasa sebanyak2nya kpd si bayi, agar dia mendptkan kebahagiaan di khdpan yg akan dtg. Sadhu.


40. Namo bhudaya: tiada kata Ɣªήğ bisa diungkapkan. Kesedihan üϑά pasti, namun cie2 hrs bangkit đãяi kesedihan, krn msh Aϑα anak2 ñ keluarga Ɣªήğ menanti senyum cie2. Berlakulah Ɣªήğ baik benar ñ bijaksana utk Ɣªήğ telah ditinggalkan maupun Ɣªήğ blm ditinggalkan. Salam sejahtera. Shadu shadu shadu.



41. Namo Buddhaya,aborsi sama dgn membunuh,kamma buruk pasti juga berat,dgn tiap mlm gelisah mimpi yang tidak menyenangkan itu sebagian kecil akibatnya,kamma buruk suami tentu lebih berat krn menyuruh utk aborsi.bayi yang telah d aborsi akan terlahir kembali sesuai kamma masa lampau,.dgn melakukan dana,baca paritta,kamma baik yang dilakukan d limpahkan kpda sanak keluarga yang telah meninggal.thank's.

42. pendapat Pribadi saya, Mungkin itu karma buruknya si Janin... tetapi aborsi apapun alasannya tetap tidak boleh dilakukan ( melanggar Sila I ) dan Hukum karma tetap berlaku bagi pelakunya termasuk dokter. Tidak ada seorangpun yg bisa menghapus karma buruk yg telah dlakukan. Bacalah Paritta setiap hari dan rajinlah berdana serta fang shen Perbanyaklah berbuat kebajikan....
semoga semua makhluk hidup berbahagia.


43. aborsi trmasuk dlm pelanggaran pancasila sila 1 yaitu panatipata veramani sikkhapadam samadiyami artinya aku bertekad akan melatih diri menghindari pembunuhan. Apapun yg kita perbuat baik atau buruknya akan ada akibatnya. Hukum sebab akibat. Jk tdk ingin melakukan aborsi sbaiknya menggunakan alat kontrasepsi. Utk janin yg tlah digugurkan sebaiknya lakukan limpah jasa n lakukan pelafalan paritta2 suci.


44. Say No to Abortion !!! Bagaimanapun juga aborsi=pembunuhan. Betapa tidak?! Kita harus menghitung bilamana kehidupan seorang insan manusia dimulai. Kehidupan terhitung dimulai sejak terjadinya pembuahan (konsepsi) dalam mana sel kelamin jantan bertemu dan menyatu dengan sel kelamin betina. Zygote yang terbentuk sekalipun sejentik kecil merupakan suatu yang hidup otonom. Di dalam zigote, secara biologis DNA dari kedua orang tua sudah diwarisi. Oleh karena hidup dan kehidupan ini adalah sesuatu yang suci sebagai anugerah dari Yang Maha Kuasa, maka sudah sejak awal embrional unsur kesucian atau pancaran yang kudus dari aura kehidupan sudah ada sekalipun dalam noktah atau hanya sebentuk titik yang kecil. Zygote yg berkembang menjadi embryo, lalu janin,kemudian bayi hingga manusia dewasa adalah satu-kesatuan hidup dan kehidupan. Aborsi atau pengguguran yang mematikan anugerah hidup yang suci, dengan demikian merupakan perbuatan yang berdosa. Lain halnya kalau itu keguguran. Keguguran adalah suatu proses alamiah yang tidak disengaja. Maka dari itu keguguran tidak dapat dinilai tidak bermoral. Persoalan rumit akan muncul manakala berhadapan dengan suatu situasi di mana aborsi secara terpaksa harus dilakukan demi menyelamatkan hidup sang ibu. Ini adalah persoalan kasuistik, jadi tergantung konteks dalam dunia medis di mana kadang2 dokter terpaksa memilih aborsi untuk menyelamatkan hidup ibu yang melahirkan, atau kalau tidak dua2nya, baik ibu maupun janin-nya akan mati. Biasanya prinsip moral (kode etik) yang dipakai adalah "minus malum"...Arti lurusnya, minus=kurang, malum=jahat. Maksudnya bahwa semua kemungkinan bernilai jahat akan tetapi kita harus memilih yang kemungkinan jahatnya paling kurang sebagai opsi. Maklumlah itulah manusia yang terbatas. Tapi bagaimanapun juga aborsi/pengguguran di luar yang kasuistik seperti ini adalah sama dengan pembunuhan !


45. Bhante, sy pernah dengar bahwa jika seseorang melakukan aborsi, hukum karmanya bisa dihilangkan dengan cara waktu bulan tujuh chinise melakukan pelimpahan jasa kepada janin yg mrk aborsi, 1 janin 5 juta, apakah itu benar?

Jujur sj bhante, sy sebelum mengenal ajaran Buddha, pernah melakukan aborsi 2 kali
aborsi dilakukan karena janin yg sy kandung itu menurut dokter kandungan tdk bgs
jk dilahirkan bayinya pasti cacat.

suami sy tdk mau sy gugurkan, tp sy yg mau tp sy tdk mau membuat anak2 sy jd beban jk sy sdh meninggal. tp setelah sy mengenal Buddha, saya baru tahu
bahwa itu semua hukum karma sy, sy benar2 menyesal.
Oleh karena itu setelah sy mengenal Buddha, sy sering liam keng
sy sdh siap menerima karma yg telah sy lakukan.



46. Namo Buddhaya,Bhante. Saya akan menjawab sesuai pandangan saya...
Setiap Kamma yang kita lakukan,pasti akan ada akibatnya...
Mengapa? Aborsi merupakan perbuatan yang sangat keji,dan jika kita melakukan hal tersebut,maka bersiap-siaplah Anda menerima pernyataan tersebut...
Maka dari itu,pikir dahulu sebelum melaksanakan suatu hal agar tidak salah...
Untuk saudara Andy,saya memang setuju dengan pendapat Anda,tapikalau Pattidanna,apakah seluruhnya baik dari Kamma Ibunya dan Anak yang diarbosinya itu bisa selesai semuanya? Jawabannya pasti tidak mungkin....
Mengapa? Pattidana hanya digunakan untuk meringankan Kammanya,bukan menghapus dosanya.Maka jangan sombong dengan berkata,saya sudah melaksanakan Pattidana,dan Kamma saya sudah lunas semua?
Belum tentu Kamma itu lunas semua. Untuk lebih jelas,saya akan menguraikan beberapa hal,yakni: Buatlah kebajikan sebanyak mungkin,maka Kamma itu sedikit demi sedikit akan lunas semua.


47. sy tdk setuju aborsi tp utk soal kehidupan duniawi sy rasa sebaiknya main logika aja ,kalo ekonomi tdk mendukung maka ikut arus kehidupan sj ,drpd ngotot besarkan anak tp malah tdk mampu maka akibatnya masa dpn anak jd rusak ato tdk jelas krn biaya penddkn sngt mahal skrg ini,(yg bermutu) mimpi anak minta mkn itu krn dlm hati blm rela melepas ,sebaiknya rajin kirim doa dan bilang ini utk kebaikan semua ,sama sekali tdk ada mksd menyingkirkan anak, ato utk mksd egoisme, n kalo bs bnyk bantu org yg bth saran ato sdkt sumbang k panti2 semampu kt. Maaf bila ada yg salah,ini pendapat sy loh yg mshdlm tahap belajar budhis


48. Namo Buddhaya,klo dgn liam keng 1bayi 5jt dan baca sutra khusus saja bisa menghilangkan dosa aborsi,berarti harga nyawa manusia itu murah. Bisa2 byk orang yang aborsi. Jadi saya tidak percaya klo bisa menghilangkan dosax,tapi saya percaya jika kita berbuat baik seperti liam keng,berdana itu menambh kebajikan,klo byk berbuat baik,maka kamma baik yang berbuah jadi kamma buruk dari aborsi kesempatan berbuahnya sedikit.mkash.


Kesimpulan:
Aborsi pasti meninggal jejak Hukum Karma yang berat, sekaligus bayi yang dibuang tidak begitu saja hilang. Sebab, bayi itu secara Dharma sebagai makhluk hidup, yang terus berkembang sesuai alamnya.

Sayangnya kita tidak dapat melihatnya secara kasat mata. Namun, bagi orang yang memiliki kemampuan supranatural, pasti dapat melihat dengan jelas.

Dalam kasus ini, si Ibu sering mimpi ada anak kecil datang minta makan, hal ini berarti fakta bahwa bayi yang di Aborsi itu sudah jadi anak kecil, setelah melalui waktu yang cukup.
Menurut ilmu Kejawen anak kecil itu disebut anak Ambar (Tuyul bahasa Jawa).

Bagaimana cara memberi makan anak kecil yang tidak nampak?
Bagi tradisi orang Kejawen bisa disuguh istilahnya dibuatkan satu tempat persembahan makanan dengan mengundang anak kecil tersebut. Cobalah gunakan bahasa hati (bahasa Indon), anggaplah anda seperti biasa memberi makan kepada anak sendiri. Boleh juga minta maaf atas kesalahan yang telah diperbuat oleh anda dan suami.

Terlepas dari benar atau tidak cara inilah, semoga apa pun kesalahan anda dapat diperkecil, dengan tidak membiarkan bermasabodoh yang akhirnya menambah karma buruk lebih berat.

Karma baik ini kita limpahkan kepada para Guru Dharma dan semua makhluk yang telah meninggal semoga mereka dapat menerimanya dan ikut berbahagia, sadhu.

Sabbe satta bhawantu sukhitatta.
Semoga semua makhluk hidup berbahagia.
Ven.Sudhammacaro.
Penyusun.

Komentar

Juan mengatakan…
Bhante,saya masuk aliran Maitreya. Katanya Buddha Maitreya itu ada, fakta pertama jika Buddha Maitreya itu ada ; Buddha Maitreya sudah di sebutkan sebagai guru penyelamat dan banyak buku yang saya baca mengenai agama Buddha, Buddha Gotama pun sudah mennyebut Buddha Maitreya sebagai penggantinya dan saya pernah baca buku yang dimana Buddha Gotama dan anaknya Rahula menjelma sebagai kelinci dan mengorbankan diri sebagai makanan kepada orang orang desa yang sedang kelaparan tetapi ingin mendengar Dhamma dari Buddha Maitreya ( apa itu benar, tolong berikan jawabannya Bhante) . Fakta kedua jika Buddha Maitreya itu ada ; saya dengar kata banyak orang jika Buddha Maitreya akan menjadi Juru penyelamat ketika dunia akan kiamat, dan juga kata orang Buddha Maitreya belum datang jadi mangapa harus menyembah Buddha Maitreya, namun ketika saya bertanya kepada guru saya di Vihara Maitreya Guru saya mengatakan mereka salah, jika Buddha Maitreya belum datang kenapa ada patung Buddha Maitreya dan sudah ada ciri-ciri Buddha Maitreya ( dari mana wujud dari patung itu berasal) dan juga saya pernah baca sebuah buku dimana Buddha Maitreya sudah ada tetapi masih dalam wujud Bikkhu dan hanya tinggal menjalani 1 kali reinkarnasi saja agar dia dapat menjadi Buddha
TESTER mengatakan…
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
TESTER mengatakan…
Saya percaya dan yakin hukum sebab dan akibat(karma),kebaikan akan mendapatkan hasil yang baik juga dan begitu sebaliknya yang melakukan hal kejahatan.

untuk urutan No.12

roh pada cabang bayi yang telah di gugurkan,roh tersebut bisa menuntut balas.dengan awal kejanggalan dalam usaha.sering kita tidak menyadari setiap usaha yang kita kerjakan akan sulit untuk maju.(memberi siksaan)berupa ke gagal berusaha setiap kali kita melakukannya.

yang paling di takuti roh tersebut bisa tumbuh besar layaknya manusia.
biasanya roh bayi tersebut akan selalu mengikuti orang tuannya(ayah)dari bayi tsb.
roh bayi akan mencari celah untuk mencelakai orang tuanya terutama ayahnya,dengan nyawa di balas dengan nyawa. hmm.. ini nyata jadi jangan takut ya. :)


karena ini karma.

by: willy susanto(awi) medan
















BERFIKIRLAH SEBELUM ANDA BERTINDAK DALAM SEGALA HAL.
BIARPUN PIKIRAN ANDA LAMBAT,YANG PENTING ANDA TIDAK RUGI DI KEMUDIAN HARI.THQ

Postingan populer dari blog ini

" NAMA-NAMA BUDDHIS "

“大悲咒 | Ta Pei Cou (Mahakaruna Dharani) & UM-MANI-PAD-ME-HUM”

“ Fangshen cara membayar Hutang Karma Buruk dengan cepat dan Instan “