BUDDHA GOTAMA: Aṅguttara Nikāya-5.36. Tepat pada Waktunya.
“Para
bhikkhu, ada lima pemberian yang tepat pada waktunya ini. Apakah lima ini?
(1)
Seseorang memberikan pemberian kepada seorang tamu.
(2)
Seseorang memberikan pemberian kepada seseorang yang melakukan perjalanan.
(3)
Seseorang memberikan pemberian kepada pasien.
(4)
Seseorang memberikan pemberian pada masa bencana kelaparan.
(5)
Seseorang mempersembahkan panen dan buah pertama kepada para mulia. Ini adalah
kelima pemberian yang tepat pada waktunya itu.”
Pada waktu
yang tepat, mereka yang bijaksana,
orang-orang yang dermawan dan murah hati
memberikan pemberian yang tepat waktu kepada para mulia,
yang stabil dan lurus; Yang diberikan dengan pikiran yang jernih,
persembahannya adalah sangat luas.
orang-orang yang dermawan dan murah hati
memberikan pemberian yang tepat waktu kepada para mulia,
yang stabil dan lurus; Yang diberikan dengan pikiran yang jernih,
persembahannya adalah sangat luas.
Mereka yang
bergembira dalam perbuatan-perbuatan demikian
atau yang memberikan pelayanan [lain]
tidak melewatkan persembahan;
mereka juga mendapat bagian jasa.
atau yang memberikan pelayanan [lain]
tidak melewatkan persembahan;
mereka juga mendapat bagian jasa.
Oleh karena
itu, dengan pikiran tidak mundur,
seseorang harus memberikan pemberian yang menghasilkan buah besar.
Jasa adalah penyokong makhluk-makhluk hidup
[ketika mereka muncul] di alam lain.
seseorang harus memberikan pemberian yang menghasilkan buah besar.
Jasa adalah penyokong makhluk-makhluk hidup
[ketika mereka muncul] di alam lain.
Komentar