SEBAB DAN AKIBAT
Judul asal: Cause-effect Penulis: Samanera Narit (Thailand) Judul Indo: “Sebab Dan Akibat.” Penerjemah: Selvy & Loecy-Jakarta, 2552/2008. Revisi & Penyempurnaan: bhikkhu Sudhammacaro. Penerbit: Buddha Metta Arama-Jakarta. Ditulis ulang 7-11 Agustus 2008. Salam damai dan bahagia selalu. Bhikkhu Sudhammacaro. Pengantar. Pada zaman Buddha Gotama masih hidup dulu, ketika berdiam di puncak gunung Gijjhakuta mengadakan pertemuan 1250 bhikkhu yang telah mencapai pencerahan batin yang sempurna Arahat. Saat itu Y.M Ananda siswa-Nya bertanya: Y.M Buddha untuk menghapus keraguan kami para siswa, kami bertanya, apakah penyebab semua makhluk ada yang menderita, cacat mental-tubuh, ada yang miskin, pengemis, rendah, dsb? Apa yang telah mereka lakukan hingga menerima akibat menderita dan bahagia itu? Lalu Buddha Gotama menjelaskan: Bahwa apa yang mereka terima dalam hidup ini adalah akibat hasil dari perbuatan mereka sendiri di masa kehidupannya yang lalu, sangat lama, dan baru saat ini be